Trading dengan Broker Terbaik

Bonanza Mine, Alat Penambangan Bitcoin dari Intel.

10 March 2022 ()

Pada konferensi International Solid-State Circuits Conference (ISCCC) 2022, Intel telah membagikan informasi mengenai chip penambang ASIC Bitcoin baru bernama Bonanza Mine, 300 chip berkekuatan tinggi yang digabung menjadi mesin penambang berkapasitas 3.600W yang memiliki performa 40 Terahash perdetik.

Generasi pertama chip penambang buatan Intel ini bernama Bonanze Mine 1 (BMZ1), namun Intel sudah mempersiapkan Bonanza Mine 2 (BMZ2) sebagai pesaing terhadap produsen alat penambang Bitmain dan MicroBT.

Chip BMZ1 disimpan dalam paket FCLGA berukuran 7x7,5 mm, setiap chip berukuran 4,14x3,42mm dengan luas 14,16mm persegi silikon sehingga merupakan keping yang sangat kecil.

Ukuran tersebut membantu memaksimalkan penggunaan luas area sehingga kapasitas produksi menjadi lebih tinggi.

Setiap ASIC Bonanza Mine mampu menjalankan komputasi SHA256 secara paralel pada tegangan listrik 355mV.

300 chip dalam sistem Bonanza Mine mencakup total 4.248mm persegi silikon yang mampu memberikan 40 Terahash perdetik dengan konsumsi daya 3,600W.

Kemampuan ini belum sanggup berkompetisi ketat dengan Bitmain atau MicroBT, seperti misalnya contoh : alat penambangan Bitcoin dari Bitmain yang bernama Antminer S19J Pro yang mampu mencapai 104 Terahash perdetik dengan daya 3.068W.

Generasi Ke-2 / BMZ2 mungkin akan memiliki spesifikasi yang lebih bersaing.

HARGA BITCOIN SAAT INI : 



Tertarik untuk memiliki Bitcoin ? Anda bisa membelinya di BinanceTokocrypto, dan Indodax, 3 Bursa Kripto yang saat ini paling banyak digunakan oleh Investor / Trader di Indonesia.

Bursa Kripto lainnya silahkan lihat DISINI

Tags : Bitcoin BTC Crypto Crypto Miner Intel Kripto Miner Mining

    Random Forex Contents :

    Random Crypto Contents :

    Random Privacy Contents :