Trading dengan Broker Terbaik

Saran ketika memulai Trading Forex

Redirected from : https://www.blog.martinrio.com/2019/02/saran-dan-tahapan-memulai-forex.html

Tidak sedikit orang yang ingin melakukan Trading Forex, namun bingung harus memulai dari mana, tentu karena trading forex memang sangat luas sekali, trader senior-pun masih terus belajar dan menyesuaikan kemampuan tradingnya dengan kondisi pasar yang terus berubah.

Berikut ini adalah beberapa saran untuk anda yang baru akan memulai Trading Forex :

Pahami dulu apa itu Forex

Forex adalah singkatan dari Foreign Exchange (pertukaran valuta asing), mengartikan bahwa Forex ini adalah perdagangan antar mata uang dari berbagai negara yang berbeda, seperti misalnya EUR/USD (nilai tukar Euro terhadap Dolar AS)

Pergerakan harga di pasar forex dipengaruhi oleh berbagai pihak mulai dari pemerintah, bank-bank sentral, perusahaan-perusahaan multinasional, hingga individual yang memiliki aset besar.

Pergerakan terjadi berdasarkan tingkat penawaran & permintaan / supply & demand, jika permintaan atau demand naik, dan ketersediaan barang / supply tidak mencukupi, maka kelangkaan barang akan menjadikan harga naik.

Sebaliknya jika permintaan atau demand turun dan tetap, dan ketersediaan barang / supply menumpuk, maka penumpukan ini akan menyebabkan harga turun.

Contoh : saat harga EUR/USD sedang turun, belum tentu ini mengartikan USD sedang menguat, bisa saja ini karena ketersediaan Euro yang sedang menumpuk, sedangkan permintaan untuk Euro menurun.

Mekanisme transaksinya terjadi dari trader ke broker, dari broker diteruskan ke broker lain yang lebih besar, barulah kemudian diteruskan ke bank-bank besar atau institusi keuangan besar dimana harga terbentuk.

Disamping supply & demand, pergerakan harga juga dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor fundamental sepertinya misalnya data ekonomi atau kondisi perekonomian suatu negara, gejolak politik, hingga bencana alam, dsb.

Seiring dengan perkembangan teknologi, trading forex terus menjangkau lingkup yang lebih luas, yang kini bisa dilakukan oleh siapa saja, kapan saja, dan dimana saja melalui internet. semua orang bisa memulai trading forex bahkan hanya dengan modal $20 pada beberapa broker, seperti misalnya Exness.

Pastikan Kesiapan Mental & Modal

Jangan pernah mengganggap Trading Forex adalah solusi untuk cepat kaya, alangkah baiknya jika pada awal anda terjun ke dunia trading forex sudah dengan berbekal mindset memperlakukan trading forex layaknya menjalankan sebuah bisnis.

Sejatinya mempelajari Trading Forex memang tidak bisa dalam waktu singkat, perlu pengorbanan waktu dan ketekunan untuk terus mempelajari dan mengembangkan kemampuan analisa dan strategi menghadapi pasar.

Kondisi pasar terus berubah dan para trader senior-pun masih terus menyesuaikan dan meningkatkan kemampuan tradingnya dalam menghadapi pasar.

Ini tidak bisa ditoleransi. jika tidak bisa mengorbankan waktu dan disiplin mempelajari, sudah pasti pada akhirnya hanya akan mengalami kerugian.

Jika sebenarnya memang belum siap baik secara waktu, pemahaman teori dan modal, saya sarankan jangan dulu memulai trading, jangan nekat mengorbankan uang yang tidak seharusnya, sabarlah mengumpulkan modal yang bisa ditoleransi jika mengalami kerugian sambil terus berlatih trading dengan memanfaatkan akun demo. terlebih jika sudah berkeluarga, jangan coba-coba mempertaruhkan kas keluarga, Resiko dalam Trading Forex itu Pasti.

Sekalipun sudah sangat ingin memulai dengan pemahaman yang dirasa cukup, maka mulailah dulu dengan modal 10 hingga 20% dari total modal yang sudah disediakan, manfaatkan leverage untuk meningkatkan kekuatan modal.

Dan jangan asal membuka posisi tanpa perhitungan yang jelas hanya karena modal kecil, justru tetaplah fokus mengasah dan menguji kemampuan bagaimana menjadikan modal itu bertumbuh (sebelum mengelola modal yang lebih besar), baca : Mungkinkah Trading Forex dengan Modal Kecil bisa Berhasil ?

Gunakan Perangkat yang Tepat

Jika sudah siap untuk memulai Trading, pastikan menggunakan perangkat pc atau laptop, bukan smartphone.

Trading Forex memang bisa saja dilakukan melalui smartphone karena software yang digunakan memang tersedia untuk OS Android dan iOS, namun tidak ideal dan tidak disarankan jika dijadikan sebagai perangkat utama dalam melakukan trading, karena cukup banyak fitur penting yang tidak bisa digunakan, tampilan chart yang kurang maksimal, dll.

Karena sifatnya yang lebih mobile dibandingkan pc atau laptop, sebaiknya smartphone ini difungsikan untuk memantau saja.

Perangkat yang ideal adalah pc atau laptop, spesifikasi tidak harus tinggi, karena software yang digunakan (Metatrader) tidak membutuhkan spesifikasi seperti kebutuhan desain atau gaming, bahkan perangkat dengan spesifikasi prosssesor dual core dan ram 4gb pun sudah cukup.

Hati-Hati memilih Broker

Hati-Hatilah dalam memilih broker, jangan asal daftar apalagi terburu-buru melakukan deposit, dan jangan tergiur bonus, perhatikan dulu syarat dan aturan bonus tersebut.

Pemilihan broker ini akan sangat mempengaruhi kondisi trading, faktanya sangat banyak broker nakal yang bertebaran di dunia trading, cari tau informasi broker sebanyak-banyaknya, jika sudah jelas banyak menemukan pernyataan ketidakpuasan trader, abaikan broker tersebut.

Acuan kriteria broker setidaknya harus :

  • Sudah beroperasi lebih dari 5 tahun
  • Regulasi yang jelas (minimal teregulasi di negaranya sendiri)
  • Banyak digunakan oleh Trader Indonesia
  • Kemudahan dan Kecepatan Administrasi (Deposit dan Withdraw)
  • Deposit & Withdraw mendukung Bank Lokal
  • Kemudahan Komunikasi (live chat, email, serta kontak dan alamat yang jelas)
  • Mendukung penggunaan Metatrader (WAJIB)

Silahkan baca juga : Yang perlu diperhatikan saat memilih Broker Forex

Tambahan

  • Untuk pertama kali, usahakan trading pada pair mayor atau mata uang utama seperti misalnya EUR/USD, hindari dulu pair dengan volatilitas tinggi seperti GBP atau JPY.
  • Harap disiplin menggunakan Stop Loss demi menjaga kestabilan modal
  • Perhatikan waktu trading, tidak ada tekanan kapan harus membuka posisi, pasar forex terbuka 24 jam.
  • Tidak perlu memperhatikan chart terus-menerus, manfaatkan fitur Buy Stop / Sell Stop / Buy Limit / Sell Limit untuk melakukan Pending Order / Order Otomatis..
  • Jangan menunda Withdraw jika seharusnya modal sudah bisa diamankan terlebih dahulu dengan menyisakan profit yang sudah didapatkan untuk melanjutkan trading.

Semoga bermanfaat, Happy Trading & Good Luck!

    Random Forex Contents :

    Random Crypto Contents :

    Random Privacy Contents :