Trading dengan Broker Terbaik

Level tertinggi Emas sejak 19 bulan terakhir

9 March 2022 ()

8 maret kemarin, emas menguat hingga 2070 dari harga pembukaan 1998 (penguatan sekitar +2.58%) dan menutup pasar di sekitar level 2050, penguatan ini adalah yang tertinggi sejak agustus 2020 atau 19 bulan terakhir.

Hari ini dibuka di 2044, dan sedang berada pada level 2056 (saat ini ditulis)

"Hanya dalam beberapa bulan, dunia berubah dari membenci emas karena ekspektasi untuk pemulihan ekonomi global yang kuat mengurangi permintaan untuk safe haven, sekarang menjadi khawatir atas risiko stagflasi dan resesi," ujar Edward Moya, analis OANDA.

"Emas seharusnya terus melakukannya dengan baik karena peningkatan sanksi dari barat akan terus mendorong volatilitas yang berkelanjutan di seluruh komoditas, yang akan tetap mendorong ekspektasi inflasi ke tingkat yang tidak nyaman bagi para bank sentral" tambah Edward Moya.

Kinerja emas di sisa minggu ini dan minggu depan bisa sangat akan bergantung pada data CPI (Consumer Price Index) pada kamis besok pukul 08:30 WIB, serta kebijakan The Fed pada 15-16 maret mendatang mengenai kenaikan suku bunga pertama kali sejak era pandemi.

Kalender Ekonomi bisa dilihat di ForexFactory.com

LIVE GOLD/USD (D1)

Tags : Commodity Forex Gold Trading

    Random Forex Contents :

    Random Crypto Contents :

    Random Privacy Contents :